Hati-Hati dengan 6 Makanan Penyebab Jerawat Ini
Munculnya jerawat memang bisa sangat
mengganggu. Tidak hanya mengganggu penampilan saja tetapi juga mengganggu
kebebasan untuk mengonsumsi makanan tertentu. Sebab, ada sebagian jenis makanan
yang apabila dikonsumsi akan menimbulkan munculnya jerawat. Padahal jenis
makanan tersebut sangat lezat. Maka dari itu, mau tidak mau harus menghindari makanan penyebab
jerawat tersebut.
Ada banyak faktor yang menyebabkan
munculnya jerawat, seperti bakteri, penyumbatan pori-pori oleh sel kulit mati,
minyak berlebih dan juga makanan. Supaya terhindar dari jerawat maka harus
menghindari untuk mengonsumsi makanan dan minuman dibawah ini.
1. Permen
Permen menjadi salah satu diantara
beberapa jenis makanan yang bisa menyebabkan jerawat. Permen menjadi penyebab
munculnya jerawat dikarenakan permen mengandung gula yang cukup tinggi. Perlu
diketahui jika kandungan gula yang ada dalam permen lebih tinggi dari cokelat.
Tentu ini tidak mengagetkan karena
gula merupakan bahan utama pembuatan permen. Mengonsumsi permen bisa
menyebabkan meningkatnya hormon penyebab jerawat. Selain itu, makanan dengan
kandungan gula yang tinggi bisa merusak kinerja kolagen dan elastin kulit.
Akibatnya elastisitas pada kulit akan menurun dan gejala penuaan dapat muncul
lebih cepat.
2. Produk Olahan Susu
Produk olahan susu menjadi salah
satu jenis makanan yang dianggap sebagai penyebab munculnya jerawat di wajah.
Alasannya karena di dalam produk olahan susu memiliki kandungan hormon yang
sangat tinggi.
Kandungan hormon tersebut bisa
menyebabkan kelenjar minyak terus menerus berkembang sehingga bisa memicu
timbulnya jerawat. Keju, susu dan makanan olahan susu sapi menjadi produk
olahan susu yang bisa menyebabkan jerawat. Maka dari itu, hindari untuk
mengkonsumsinya.
3. Makanan Berminyak
Makanan penyebab jerawat selanjutnya
yaitu makanan berminyak. Makanan berminyak cenderung memiliki lemak yang sangat
tinggi sehingga bisa meningkatkan risiko munculnya jerawat. Salah satu contoh
makanan berminyak adalah makanan cepat saji atau junk food.
Namun, selama ini banyak orang
beranggapan jika makanan pedas menjadi penyebab munculnya jerawat. Padahal
penelitian yang dilakukan menyatakan jika makanan pedas tidak berpengaruh pada
jerawat. Makanan tinggi lemak dan garam menjadi yang berpengaruh pada munculnya
jerawat.
4. Cokelat
Selama ini cokelat dipercaya sebagai
salah satu makanan yang bisa menyebabkan munculnya jerawat. Akan tetapi,
penelitian yang dilakukan hasilnya belum bisa menyatakan kebenaran anggapan
tersebut.
Hasil dari penelitian yang
dipublikasikan dalam jurnal Cytokine,
menyatakan bahwasanya cokelat bisa membuat kondisi kulit berjerawat semakin
parah dan semakin banyak. Ini disebabkan karena cokelat bisa meningkatkan pelepasan
protein interleukin-1B (IL-IB) dan juga IL-10. Pelepasan protein inilah yang
kemudian membuat bakteri penyebab jerawat (P.
acnes) bisa menginfeksi kulit.
5. Whey Protein
Apa itu whey protein? Whey protein merupakan salah satu jenis protein yang
biasanya digunakan dalam makanan maupun suplemen olahraga. Jenis protein ini
kaya akan asam lisin dan juga glutamin. Namun, whey protein yang terkandung di dalam susu protein bisa menyebabkan
munculnya jerawat.
6. Lemak Trans
Salah satu makanan yang menjadi
penyebab jerawat adalah lemak trans. Lemak trans ini biasanya ditemukan dalam
minyak sayur yang sudah digunakan memasak. Selain itu, juga bisa ditemukan
dalam kue, mentega dan juga keripik.
Mengonsumsi lemak trans bisa
menyebabkan terjadinya penyumbatan pembuluh arteri di jantung dan juga pembuluh
darah kecil yang ada di kulit. Lemak trans ini bisa juga memicu terjadinya
peradangan sehingga jerawat muncul di wajah.
Nah itulah 6 makanan penyebab
jerawat yang harus dihindari. Apabila Anda memiliki masalah dengan jerawat bisa
berkonsultasi langsung dengan dokter. Saat ini konsultasi bisa dilakukan dengan
mudah dan cepat hanya dengan menggunakan aplikasi Halodoc. Aplikasi Halodoc
memiliki layanan konsultasi seputar berbagai masalah kesehatan dan kulit
termasuk jerawat.
Anda juga akan diarahkan kepada
dokter spesialis yang memang berpengalaman di bidangnya. Dengan begitu, proses
konsultasi yang Anda lakukan seputar jerawat bisa efektif untuk membantu
mengatasi masalah jerawat. Jadi, yuk segera download Halodoc sekarang juga!